Mengawal gagasan, peristiwa dan informasi Sulawesi Barat [ Beranda ] [ Tentang : Sulbar ] [ Hubungi Kami ] [ Menulislah disini ! ] [ Pedoman Pemberitaan ] [ Maps ]

SulbarDOTcom
Kalindaqdaq (Pantun Mandar) :

"Takkalai di sobalang Dotai lele ruppu Dadi nalele Tuali di labuang."
Sekali bahtera layar terkembang Karam dan hancur tak kuhiraukan Asal tidak gempar terseriar Balik surut ke pangkalan semula

PERISTIWA
Dinilai Tidak Profesional, GMKI Mamasa Datangi Dinas Perikanan
SulbarDOTcom - Dinilai Tidak Profesional, GMKI Mamasa Datangi Dinas Perikanan


 Penulis
: FRENDY CHRISTIAN
 Kamis, 22 Juni 2017 20:13:11  | Dibaca : 1346 kali
 
Sulbar.com - Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Mamasa menilai Dinas Perikanan Kabupaten Mamasa tidak profesional dalam memberikan pelayanan kepada publik. Akibatnya belasan pengurus dan anggota GMKI Mamasa datangi dinas perikanan Kabupaten Mamasa, Rabu (21/6).

Oktovianus sekretaris GMKI Cabang Mamasa mengatakan, kedatangan mereka ke dinas perikanan Mamasa itu dipicu tidak kunjung diumumkannya hasil uji coba laboratorium padahal telah ditemukan adanya indikasi ikan berformalin, sebagaimana diberitakan SulbarDOTcom beberapa waktu lalu.

"Jadi kedatangan kami ke dinas perikanan ini, hendak menanyakan hasil uji laboratorium terkait indikasi ikan yang berformalin yang ditemukan pihak dinas perikanan beberapa waktu lalu," ujar Oktavianus.

Sayang, kedatangan mereka ke dinas perikanan itu tidak membuahkan hasil, tersebab saat kedatangan GMKI itu tak satupun pimpinan yang bisa ditemui, karena baik kepala dinas maupun kepala bidang dinas perikanan Mamasa sedang melakukan tugas luar.

"Sayang kami tidak menemui pimpinan dinas. Heran juga karena mereka kompak tugas luar. Kami menilai Dinas Perikanan tidak profesional dalam menjalankan fungsi pelayanan termasuk fungsi pengawasannya  terhadap perlindungan konsumen. Itu terbukti tidak tanggapnya dinas perikanan memberikan hasil uji laboratorium hasil temuan mereka," urainya.

Gagal di dinas perikanan, akhirnya GMKI Mamasa bergerak ke dinas kesehatan Mamasa, karena menurut salah seorang staf dinas perikanan, pihaknya telah menyerahkan sampel ikan kering yang diduga mengandung formalin itu ke dinas kesehatan.

Kepala Bidang Sumberdaya Kesehatan Dinas Kesehatan Mamasa, Alexander Arruan Pasau' yang menerima kedatangan GMKI mengaku, sampel temuan yang didapatkan dinas perikanan hingga kini belum ada hasil uji laboratorium.

"Kami belum bisa memberikan keterangan resmi terkait hasil uji laboratorium, karena masih dalam proses pengujian dan tentunya ada lembaga pemerintah yang memiliki wewenang dalam hal ini badan pengawasan obat dan makanan (BPOM). Kami sudah mengundang BPOM untuk memeriksa lebih lanjut. Nanti, setelah ada hasil pemeriksaan barulah kita umumkan secara resmi," kata Alexander.

Atas apa yang dilakukan dinas kesehatan dan dinas perikanan, pihak GMKI berharap segera mengumumkan ke media massa. "Kami berharap begitu ada hasil uji laboratorium, kedua dinas itu langsung mengumumkan ke publik di Mamas. Entah hasilnya positif atau negatif agar masyarakat tahu. Dan tidak lagi ada berkembang di media terkait indikasi ikan yang berformalin ini," imbuh Oktavianus.
 
Tag : mamasa
 
Tentang Penulis
Penulis Nama : FRENDY CHRISTIAN

Selain aktif sebagai awak redaksi SulbarDOTcom, dirinya juga banyak terlibat di berbagai kegiatan pencerahan dan penguatan kapasitas masyarakat dan di dunia kemahasiswaan di Mamasa


ARTIKEL TERKAIT
Jelang Natal Tahun Baru Disperindag Mamasa Akan Pantau Lonjakan Harga
Masyarakat Pitu Ulunna Salu Kesulitan Jaringan Telepon Untuk Komunikasi
Mereka Yang Menempuh Ilmu Dibalik Anyaman Bambu
Onde-onde, Makanan Khas Mandar Asyik Saat Berbuka
Tiga Rumah Warga Mamasa Diterjang Angin Puting Beliung
 
KOMENTAR
 
Tulis Komentar
Nama :
Email :
URL :
Komentar :
   
   
   
     
    Catatan :
No Ads, No Spam, No Flood please !
Mohon tidak menulis iklan, spamming dan sejenisnya.
 MAIN MENU
> Home
> How to go to SULBAR
v Accomodation :
   - Hotel
   - Rumah Makan (Restaurant)
> Obyek Wisata (Destination)
> Kalender Wisata (Event Calendar)
> Directory
> Peluang Investasi (Investment)
> Perpustakaan Online (Library)
v Pemerintahan (Gov) :
   - Aparatur Pemerintah (Gov Officer)
   - UMKM / UKM


 

 

Email : info [at] sulbar.com | Email Redaksi : redaksi [at] sulbar.com

Situs ini merupakan situs berita online independen seputar wilayah Sulawesi Barat
This site is an independent online news sites around the area of West Sulawesi

copyright © 2004 - 2023 SulbarDOTcom - http://www.sulbar.com/

Online sejak 16-okt-2004

Saat ini orang Online.
Jumlah pengunjung : 2,391,725

web server monitoring service RSS