"Inditia Tummuane Bannang Pute Sarana
Melo Dicingga Melo Dilango-lango" Ini dia lelaki Mandar, Pemberani dan pantang surut langkah, Siap menghadapi setiap tantangan yang menghadang, Apapun jua bentuknya
Manajer PT. PLN Rayon Mamasa, Yance Perdinan (kanan)
Penulis
: FRENDY CHRISTIAN
Selasa, 26 April 2016 08:22:16 | Dibaca : 1999 kali
Sulbar.com - Kinerja PT. PLN Rayon Mamasa menuai sorotan, menyusul seringnya terjadi pemadaman listrik juga kabel telanjang yang banyak melintasi rumah warga sepanjang jalan poros Polewali-Mamasa dan sudah beberapakali memakan korban. Dari data yang terkumpul, sedikitnya lima kasus sengatan listrik di Kabupaten tercatat telah terjadi sejak tahun 2015 hingga April 2016.
Ditemui SulbarDOTcom, bersama Aliansi Wartawan Lintas Media di Mamasa, kemarin siang, Senin 25 April, Manajer PT. PLN Rayon Mamasa, Yance Perdinan di ruang kerjanya di Totoa mengatakan, pihaknya telah melaporkan ihwal adanya korban sengatan listrik tersebut kepada kantor PT. PLN Area Mamuju yang ada di Mamuju sebagai penanggug jawab utama. "Kami sudah laporkan ke Mamuju, namun belum mendapat tanggapan,”ungkap Yance.
Sedang terkait kelangsungan suplai listrik agar listrik tidak lagi mati-padam seperti yang terjadi selama ini di Mamasa, ungkap Yance lebih diakibatkan oleh force majeure dan faktor alam seperti tanah logsor dan faktor alam lainnya. "Persoalan mati-padam selama ini itu 90 persen disebabkan force majeure, faktor alam seperti tanah longsor dan faktor alam lainya," bebernya.
Perlu diketahui, selain beberapa bulan lalu kejadian sengatan listrik menimpa salah satu warga di Mala'bo yang tewas setelah disengat aliran listrik yang berkekuatan tinggi. Kejadian serupa kembali terjadi beberapa minggu yang lalu dan menimpa warga Desa Taupe, Petrus yang karena terkena sengatan listrik dari kabel induk PLN, Petrus akhirnya akhirnya dirujuk ke RS Umum Daerah Polewali karena tangan kirinya harus diamputasi.
Selain aktif sebagai awak redaksi SulbarDOTcom, dirinya juga banyak terlibat di berbagai kegiatan pencerahan dan penguatan kapasitas masyarakat dan di dunia kemahasiswaan di Mamasa
Situs ini merupakan situs berita online independen seputar wilayah Sulawesi Barat This site is an independent online news sites around the area of West Sulawesi